Minggu, 13 Juni 2010

Arti kehilangan


Pada akhirnya kita memang harus kehilangan orang-orang yang kita sayangi, karena dengan begitu kita tau betapa mereka penting untuk kita dan betapa kita menyayanginya. Sayangnya hal itu sering terjadi pada waktu yang tak terduga dan kita belum mempersiapkan diri untuk sebuah kehilangan. Tapi hidup memang berjalan sesuai rancanganNya, suka atau tidak suka kita akan selalu dihadapkan pada saat saat kita kehilangan orang-orang yang begitu berarti untuk kita. Mereka-mereka yang memberi semangat dan selalu memotivasi kita untuk memahami hidup lebih baik.

Tapi hidup takkan berhenti hanya karena sebuah kehilangan, sesedih apapun kita, semua yang hilang tak kan kembali, dan kita tak harus menghilangkan semangat kita bersamanya. Tarik saja nafas panjang, hembuskan perlahan. Kita hanya perlu sedikit ruang untuk diam sejenak, meresapi hikmah dari sebuah kehilangan. Kita hanya sedang menjalani proses untuk menjadi manusia kuat, dalam berbagai keadaan.

Mungkin di dalam nyata kita memang kehilangannya, tapi sesungguhnya dia hidup dalam hati kita, bersama semua kenangan tentangnya, senyumnya, kalimat-kalimatnya yang tetap menemani hari-hari kita melanjutkan kehidupan tanpanya. Mungkin kita tidak akan pernah bertemu lagi dengannya, ataupun orang sepertinya. Tapi setidaknya kita patut bersyukur dia pernah ada dan memberi warna dalam hidup kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar